Selamat Datang di MasUn_Bio-PharmaTecholic

Proudly Presented by Mochamad Untung Kurnia Agung

Sabtu, 06 November 2010

Wajah Baru Praktikum Ekotoksikologi Perairan 2010/2011

Assalammu’alaikumWrWb,


Salam akademia!

Syukur alhamdulillah kita telah sampai di pertengahan semester Ganjil TA 2010/2011, yang berarti saatnya kita berjumpa kembali dengan pelaksanaan practical class dari beberapa mata kuliah yang ada di lingkungan FPIK Unpad.


Seperti tahun-tahun sebelumnya, Ekotoksikologi Perairan juga hadir menyemarakkan parade practical class di lingkungan fakultas kita tercinta.


Hadir dengan formasi dan konsep baru, seperti visinya “Dinamis, Integratif dan Implementatif”, kali ini Praktikum Ekotoksikologi Perairan mengusung tema : “The Understanding of Domestic Waste Water Impacts : from laboratory to field cases” dengan desain tidak hanya laboratory practical class tapi juga dilengkapi dengan field case practical class melalui kunjungan kerja ke beberapa instansi Pengolahan Air Limbah Domestik.


Integrasi praktikum indoor dan outdoor ini diharapkan mampu memberikan pemahaman yang lebih komprehensif bagi praktikan untuk memahami lebih dalam seluk beluk impact dan sekaligus penanganan limbah domestik.


Desain baru practical class ini juga tidak terlepas dari kerja keras kepengurusan baru Tim Asisten Praktikum Ekotoksikologi Perairan TA 2010-2011, yang formasinya saat ini diisi oleh : Asep Mulyana (2006, Koordinator Asisten), Hanafi Indra Regin (2006), Fittrie M. Pratiwy (2007), Joy Talita W (2007), Wiwin Kurniawati (2007), dan Bobby Bagja (2007).


Kehadiran wajah - wajah baru angkatan 2007 : Fittrie, Joy, Wiwin dan Bobby memberikan nuansa baru bagi tim asisten tahun ini, ide-ide yang segar dan brilian dari mereka menambah dinamisnya desain praktikum yang akan kita launch mulai pekan ini, di bawah supervisi dari Ko-Asisten Asep Mulyana dan Hanafi Indra Regin (yang sudah resmi menyandang gelar S.Pi.) yang masih setia berbagi ilmunya di tim ini.


Terima kasih pula kami sampaikan atas dedikasi dan luapan semangat dari Tiana, Arini, Ali dan Akhmad, yang telah dengan penuh loyalitas menunaikan tugasnya sebagai asisten tahun ajaran kemarin (2009/2010).


Tak lupa pula kami sampaikan selamat datang kepada ibu Dra. Titin Herawati, M.Si., yang telah berkenan membagi ilmu dan bimbingannya dengan kesediaannya bergabung secara resmi mulai tahun ini dalam Tim Dosen Ekotoksikologi Perairan.


Akhirnya semoga apa-apa yang kita ikhtiarkan dalam nuansa mengkaji ilmu-Nya ini bisa memberikan manfaat bagi kita semua dan orang-orang serta lingkungan di sekitar kita.


Selamat belajar! Selamat bereksplorasi!


Wassalammu’alaikumWrWb.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar